Enter your email address below to subscribe to our newsletter.
Kemarin akhirnya aku menyelesaikan
series drama korea berjudul My Liberation Note. Series ini sudah lumayan lama
sih, telah selesai beberapa bulan yang lalu. Review yang berseliweran di Instagram menyebutkan
drama ini mencerminkan orang introvert banget. Sayangnya waktu itu aku tidak menikmati drama secara in going karena ada kesibukan lainnya. Barulah
satu bulan belakangan mulai menonton series ini.
Well, untuk kesan pertama, drama
ini ngak neko-neko, temanya ngak aneh-aneh, kehidupan masyarakat pada umumnya, bagaimana struggle nya
kehidupan orang-orang yang tiap hari bolak balik bekerja dari desa ke kota dan
jaraknya lumayan jauh. Dan menurut saya disitulah poin of view nya.
Diceritakan di drama ini 3 orang
bersaudara yang sama-sama bekerja di kota Seoul dengan masalah mereka di tempat
kerja masing-masing. Masalah dengan diri mereka dan masalah dengan rekan kerja.
Mulai dari sang kakak yang sudah 40 tahun belum juga menemukan pasangan hidup, adik nomor dua laki-laki yang berusaha untuk
kenaikan jabatan tetapi berhadapan dengan rekan kerja yang toxic dan tidak
fair, dan sang adik yang introvert yang menghadapi bos yang arogan, ditipu
mantan pacar, masalah klub di tempat kerja.
Tentu saja di drama ini ada kisah romansanya,
malah bikin baper. Beneran. Apalagi kisah cinta Yeom Gi Jong dengan duda
beranak satu. Bikin gregetan. Jadi penasaran
kan?? Ayo segera tonton bagi yang belum. Drama ini dibintangi oleh Kim Jiwon,
dkk. Intinya drama ini sangat menarik untuk ditonton karena ceritanya benar-benar
related dengan kehidupan kita sehari-hari. Tentang kondisi pekerjaan, cerita pertemanan,
kisah perjuangan orang tua, dan problema
hidup lainnya.
Ada beberapa pesan moral yang saya soroti disini sebagai sebuah rangkuman dan pembelajaran
0 Comments